√ Pengertian Piramida Penduduk, Fungsi dan Jenis-Jenisnya

Pengertian Piramida Penduduk, Fungsi dan Jenis-Jenisnya – Antroposfer adalah suatu lingkungan yang menjadi bagian dari bumi tempat kita hidup. Di dalam antroposfer dipelajari salah satunya tentang kependudukan.

Kependudukan memiliki kata dasar “penduduk” yang berarti orang-orang yang berdomisili dai sebuag wilayah heografis selama 6 bulan bahkan lebih serta orang-orang yang kurang dari 6 bulan berdomisili tetapi bertujuan menetap.

Jumlah penduduk di sebuah negara tentu masing-masing berbeda. Dalam rangka mengetahui total keseluruhan penduduk dalam sebuah negara, banyak cara yang bisa dilakukan, misalnya sensus, survey dan registrasi. Sensus penduduk bisa dilakukan secara de jure artinya pencacahan dilakukan pada individu yang benar-benar tinggal di negara tersebut.

Pengertian Piramida Penduduk, Fungsi dan Jenis-Jenisnya
Pengertian Piramida Penduduk, Fungsi dan Jenis-Jenisnya

Selain itu, ada cara de facto artinya pencacahan dilakukan pada individu ketika sensus di suatu negara sedang dilakukan. Dari adanya sensus penduduk maka akan diketahui total keseluruhan penduduk negara beserta dengan keadaan pertumbuhan, usia, jenis kelamin, kesempatan kerja dan klasifikasi lainnya.

Pengertian Piramida Penduduk, Fungsi dan Jenis-Jenisnya

Diketahuinya susunan penduduk akan memberikan prediksi tentang perubahan-perubahan yang mungkin terjadi tiap tahun sehingga pemerintah memiliki dasar dalam membuat kebijakan dan program.

Pengertian Piramida Penduduk

Piramida penduduk adalah sebuah grafik yang menggambarkan susunan atau komposisi penduduk dengan usia tertentu dalam bentuk piramida. Piramida penduduk digambarkan dengan dua diagram batang di mana sisi yang satu memberikan infomrasi penduduk perempuan dan penduduk laki-laki di sisi lain dan berada dalam interval usia penduduk lima tahunan.

Penduduk perempuan biasany ada di sisi kanan dan sisi kiri adalah penduduk laki-laki. Gambar piramida penduduk juga mempunyai sumbu X yang horizontal dan sumbu Y yang vertikal. Sumbu X menginformasikan jumlah penduduk pada skala tertentu dan sumbu Y merupakan usia penduduk mulai 0 sampai 65 tahun dengan interval usia 5 tahun.

Macam-Macam Piramida Penduduk

Negara-negara di dunia memiliki bentuk piramida yang berbeda sesuai dengan kondisi jumlah penduduk, usia dan jenis kelamin. Informasi yang umumnya disertakan dalam piramida penduudk, antara lain usia, jenis kelamin, pekerjaan, tingkat pendidikan, status pernikahan dan pendapatan. Tingkat usia produktif suatu negara bisa diketahui melalui piramida penduduk.

Piramida Penduduk Muda (Expansive)

Piramida expansive berada di negara yang jumlah kelahirannya lebih tinggi dibandingkan angka kematian atau pertumbuhan jumlah penduduknya cepat. Piramida ini berbentuk kerucut dengan alas yang lebar dan puncaknya runcing. Diagramnya serupa dengan limas. Dari bentuk ini diketahui bahwa sebagian besar penduduknya berusia umur muda. Negara-negara dengan bentuk diagram ini yaitu negara berkembang, misalnya Indonesia, Malaysia dan Thailand. Piramida ini memiliki ciri-ciri seperti berikut.

  1. Angka kelahiran lebih besar daripada angka kematian.
  2. Penduduk usia muda (0-19 tahun) mendominasi.
  3. Pertumbuhan penduduknya tinggi.
  4. Penduduk usia tua sedikit.
  5. Ada di negara-negara berkembang.
Pengertian Piramida Penduduk, Fungsi dan Jenis-Jenisnya
Pengertian Piramida Penduduk, Fungsi dan Jenis-Jenisnya

Piramida Penduduk Muda

Piramida Penduduk Stasioner (Granat)

Piramida penduduk stasioner (granat) memberikan informasi keadaan angka kelahiran dan angka kematian seimbang. Pertumbuhan penduduk di negara dengan piramida ini cenderung stabil. Penduduk usia muda dan tua jumlahnya relatif sama.

Umunya piramida ini ada di negara-negara maju, misalnya Inggris, Perancis dan Amerika. Piramida penduduk stasioner memiliki beberapa ciri-ciri, antara lain :

  1. Angka kelahiran dan kematiannya cukup rendah.
  2. Ada di beberapa negara maju.
  3. Pertumbuhan penduduknya sangat lambat atau kecil.
  4. Kategori penduduk muda dan tua hampir sama jumlahnya.
Pengertian Piramida Penduduk, Fungsi dan Jenis-Jenisnya
Pengertian Piramida Penduduk, Fungsi dan Jenis-Jenisnya

Piramida Penduduk Stasioner

Piramida Penduduk Tua (Constructive)

Piramida penduduk tua (constructive) menginformasikan angka kelahiran yang lebih sedikit daripada angka kematian atau dengan kata lain terjadi penurunan angka kelahiran sehingga pertumbuhan penduduknya lambat.

Piramida ini digambar dengan grafik batang dan di bagian tengah adalah jumlah tertinggi. Piramida tua adalah kebalikan dari piramida muda. Negara dengan pirmaida ini, misalnya Swedia, Belgia dan Jerman. Piramida tua memiliki ciri-ciri :

  1. Usia dewasa mendominasi dan usia muda sangat sedikit jumlahnya.
  2. Terjadi penurunan pertumbuhan penduduk.
  3. Penduduk tua lebih banyak daripada penduduk muda.
  4. Terjadi pengurangan penduduk setiap tahun.
Pengertian Piramida Penduduk, Fungsi dan Jenis-Jenisnya
Pengertian Piramida Penduduk, Fungsi dan Jenis-Jenisnya

Piramida Penduduk Tua

Piramida Penduduk Lonceng Bell

Piramida penduduk lonceng bell umumnya digunakan untuk menggambarkan angka kelahiran dan angka kematian yang menurun dalam kurun waktu 100 tahun terakhir. Kelompok umur menengah cenderung turun dan angka beban tanggungannya meningkat. Negara-negara di Amerika Serikat serta Kanada memakai piramida jenis ini.

Piramida Penduduk Sarang Tawon

Piramida penduduk sarang tawon juga dikenal sebagai old fashioned beehive. Piramida ini memberikan informasi angka kelahiran dan angka kematian yang amat kecil. Begitu juga dengan jumlah kelompok tua yang rendah dan kelompok usia menengah cukup tinggi serta angka kelahiran cukup rendah. Piramida ini biasanya digunakan di negara-negara Eropa Barat.

Fungsi Piramida Penduduk

Piramida penduduk memberikan beberapa jenis informasi seputar kependudukan di suatu negara. Oleh sebab itu, piramida penduduk memiliki beberapa fungsi, antara lain :

  1. Piramida penduduk memberikan informasi bagi pemerintah untuk membuat dan menentukan kebijakandalam rangka meningkatkan mutu hidup masyarakat sehingga masyarakat bisa memperoleh kesejahteraan hidup.
  2. Piramida penduduk memberikan gambaran tentang kondisi kependudukan sebuah negara.
  3. Piramida penduduk memberikan fakta dan data yang riil tentang jumlah penduduk negara tersebut.
  4. Piramida penduduk menunjukkan data kependudukan yang paling penting dalam rangka pembangunan negara.
  5. Piramida mempermudah untuk mempelajari jumlah penduduk di sebuah negara.

Sekian penjelasan materi Pengertian Piramida Penduduk, Fungsi dan Jenis-Jenisnya. Semoga bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih sudah membaca artikel-artikel kami. 🙂